Agrowisata Kaligua Brebes: Lokasi, Rute, dan Harga Tiket

Agrowisata Kaligua

Agrowisata Kaligua Harga Tiket: Rp20.000 Jam Buka: 10.00 – 15.00 No. Telepon: Alamat: Ladang, Ragatunjung, Paguyangan, Brebes, Jawa Tengah, Indonesia, 52276.

Agrowisata Kaligua – Kebun Teh Kaligua merupakan salah satu perkebunan yang berada di Brebes. Kebuh teh ini memiliki luas sekitar 600 hektare yang dikelola oleh PT. Perkebunan Nusantara IX atau PTPN IX. Objek wisata ini merupakan daya tarik dari Kawasan Agrowisata Kaligua.

Kebun Teh Kaligua menyuguhkan pemandangan tea walk atau berjalan mengegelingi area kebun teh. Ketinggian kebun teh ini sekitar 2.050 mdpl, wisatawan juga dapat melihat pemandangan Gunung Slamet. Tidak hanya itu saja, lokasinya yang berada di perbukitan membuat udara sekitar kebun teh terasa sejuk.

Agrowisata Kaligua Brebes: Lokasi, Rute, dan Harga Tiket
Kebun Teh Kaligua Bumi Ayu (Image Source: Instagram)

Selain menyuguhkan pemandangan alam, kebun teh ini juga dilengkap dengan fasilitas yang cukup lengkap. Oleh sebab itu, Agrowisata Kaligua bisa menjadi lokasi wisata yang tepat untuk liburan keluarga.

Baca Juga: Ayanaz Gedong Songo Semarang: Lokasi, Rute, dan Harga Tiket 

Lokasi Agrowisata Kaligua

Alamat Agrowisata Kaligua berada di Jl Kaligua No.6m Sawah, Ladang, Ragatunjung, Paguyangan, Brebes, Jawa Tengah. Berjarak kurang lebih 12 kilometer dari pusat Kota Brebes.

Jalan Menuju Agrowisata Kaligua

Bagi anda yang sedang berada di Kota Bumiayu, bisa mengarahkan kendaraan anda menuju Kecamatan Paguyungan. Dari pertigaan ini anda harus menempuh jarak sejauh 1,5 jam dengan menggunakan kendaraan motor atau mobil.

Setelah itu, arahkan menuju desa pandansari. Disepanjang perjalanan anda akan disuguhkan dengan pemandangan sayuran serta pepohonan pinus yang menyegarkan mata. Setibanya di Cagar Alam Tlogo Ranjeng, lokasi kebun teh kaligua brebes tak jauh dari situ.

Baca Juga: Umbul Sidomukti Bandungan: Lokasi, Rute, dan Harga Tiket

Harga Tiket Masuk Agrowisata Kaligua

Kebun Teh Kaligua merupakan wisata alam yang berada di kawasan Agrowisata. Wisatawan yang akan memasuki objek wisata ini akan dikenakan biaya tiket masuk sebesar Rp20.000 per orang.
HARGA TIKET AGROWISATA KALIGUA
Harga Tiket Masuk (HTM) Rp 20.000
Parkir Motor Rp 2.000
Parkir Mobil Rp 5.000
Camping Ground Rp 25.000
Sewa Kostum Rp 10.000
Guide Rp 25.000
Penginapan Rp 50.000

Fasiitas Agrowisata Kaligua

Fasilitas yang sudah tersedia di objek wisata brebes ini sudah cukup lengkap. Pihak pengelola sudah menyediakan beberapa fasilitas guna menunjang aktivitas para wisatawan yang berkunjung. Beberapa fasilitas tersebut diantaranya sebagai berikut:
  • Tea Walk
  • Penginapan
  • Camping ground
  • Outbond
  • Kamar mandi
  • Mushola
  • Warung

Jam Oprasional

Objek wisata kaligua buka setiap hari Senin – Minggu pada jam 10.00 – 15.00 WIB.

Daya Tarik Agrowisata Kaligua Brebes

Sejuknya Udara Pegunungan

Agrowisata Kaligua Brebes: Lokasi, Rute, dan Harga Tiket
Kebun Teh Kaligua Brebes (Image Source: Instagram)
Kebun teh sendiri memang identik dengan lokasinya yang berada di perbukitan atau pegunungan. Samahalnya dengan kebun teh kaligua yang lokasinya berada di ketinggian 2000 mdpl. Oleh sebab itu lokasinya yang berada di perbukitan membuat udara sekitar kebun teh terasa sangat sejuk dan segar.

Dengan suasan alami pedesaan serta sejuknya udara pegunungan membuat wisatawan betah berlama-lama diobjek wisata ini.

Pemandangan Alam

Lokasinya yang berada di pegunungan dekat Gunung Slamet membuat objek wisata ini memiliki pemandangan alam yang mempesona. Sejauh mata memandang akan terlihat hamparan perkebunan teh serta perbukitan alam yang membentang luas.

Wisata Dekat Agrowisata Kaligua

Kalibaya Park

Kalibaya Park merupakan wisata yang menawarkan berbagai wahana permainan dan spot foto Instagramable. Wisatawan seolah-olah bisa merasakan terbang dengan menggunakan wahana ayunan raksasa. Tidak hanya itu saja, objek wisata ini juga memiliki beberapa fasilitas seperti berkuda, ATV, rumah kayu dan lain-lain.
Alamat Kalibaya Park berada di Pasir Panjang, Salem, Brebes, Jawa Tengah.

Waduk Penjalin

Waduk Penjalin Brebes menjadi salah satu waduk yang cukup populer dikalangan anak muda. Tempat ini memang mengalami perbuhan yang cukup besar, sehingga disektiar lokasi bisa digunakan untuk acara besar seperti pentas musik, lomban nyanyi dan pentas seni.

Alamat Waduk Penjalin berada di Jalan Raya Waduk Penjalin 41, Winduaji, Paguyangan, Brebes.

Penutup
Berikut diatas merupakan artikel dari yanacircle.com tentang wisata kebun teh kaligua brebes. Tetap patuhi protkol kesehatan saat mengunjungi tempat wisata brebes lainya.

Informasi Penting: Harga tiket masuk dapat berubah setiap waktu terutama saat musim liburan hari besar. Oleh sebab itu dapatkan informasi lebih lanjut dari situs resmi wisata.

Posted

in

by

Tags:

Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *