Panorama Pabangbon Bogor: Lokasi, Rute, dan Harga Tiket

Wisata Panorama Pabangbon Harga Tiket: Rp15.000 Jam Buka: 07.00-17.00 WIB No. Telepon: Alamat: Pabangbon, Leuwiliang, Bogor, Jawa Barat, Indonesia, 16640.

Panorama Pabangbon – Bogor terkenal dengan wisata alamnya yang indah dengan harga tiket masuk yang cukup murah. Panorama Pabangbon Bogor merupakan wisata yang berada di kawasan hutan pinus yang menjadikan tempat ini memiliki udara yang sejuk.

Wisata ini berada di ketinggian 720 mdpl, dengan itu wisatawan dapat menyaksikan perbukitan hijau yang membentang luas. Nah bagi kamu yang sedang mencari tempat wisata di bogor, tempat ini sangat direkomendasikan untuk kamu kunjungi. Selain itu tempat wisata ini memiliki berbagai spot foto yang keren.

Panorama Pabangbon Bogor: Lokasi, Rute, dan Harga Tiket
Review Panorama Pabangbon (Image Source: Instagram)

Oleh sebab itu, bagi kamu yang berasal dari Jakarta dan sekitaranya yang ingin mengunjungi wisata dengan nuansa alam tempat ini sangat direkomendasikan untuk kamu kunjungi.

Baca Juga: Kebun Raya Cibodas: Lokasi, Rute, dan Harga Tiket

Lokasi Panorama Pabangbon

Alamat Wisata Pabangbon berada di Pabangbon, Leuwiliang, Bogor, Jawa Barat.

Rute Wisata Panorama Pabangbon

Cara ke panorama pabangbon sebenarnya cukup mudah untuk dilalui menggunakan berbagai jenis kendaraan. Nah bagi kamu yang sedang berada di Kota Bogor, kamu dapat menggunakan rute berikut ini. Pertama, arahkan kendaraan menuju Jl. Raya Cibadak setelah itu menuju Jl. Sindang Barang.

Setelah itu belok kanan menuju Jl. Raya Cibadak kemudian menuju Jl. Raya Leuwiliang-Bogor. Belok ke kanan menuju Jl. Raya Cibungbulang. Ikuti terus jalan terus sampai di Sinar Copy Center selanjutnya kamu akan sampai di Wisata Panorama Pabangbon Bogor.

Baca Juga: Taman Bunga Nusantara: Lokasi, Rute, dan Harga Tiket

Harga Tiket Bukit Panorama Pabangbon

Wisatawan yang akan memasuki kawasan wisata bogor yang satu ini akan dikenakan harga tiket yang cukup murah. Namun beberapa spot foto akan dikenakan tarif harga tersendiri.
TIKET MASUK PANORAMA PABANGBON
Harga Tiket Masuk (HTM) Rp 15.000
Parkir Motor Rp 5.000
Parkir Mobil Rp 10.000

NB: Wisata Panorama Pabangbon buka setiap hari Senin – Minggu pada jam 07.00-17.00 WIB.

Fasilitas Wisata Panorama Pabangbon

Selain memiliki udara yang sejuk dan asri, tempat wisata alam bogor ini juga memiliki fasilitas yang lengkap. Adapun beberapa fasilitas yang sudah disediakan diantaranya sebagai berikut:
  • Tempat parkir
  • Toilet
  • Mushola
  • Warung makan
  • Spot foto
  • Gazebo

Villa Dekat Wisata Pabangbon

Nah berikut ini adalah penginapan atau villa yang lokasinya tidak jauh dari bukit pabangbon:
  • Bamboo Villa
  • Star Farm Villa & Resort
  • Villa Kang Igoen

Daya Tarik Wisata Pabangbon

Spot Foto Instagramable

Panorama Pabangbon Bogor: Lokasi, Rute, dan Harga Tiket
Wisata Alam Bogor (Image Source: Instagram)
Tempat wisata ini memiliki banyak sekali spot foto Instagramable yang harus kamu coba. Diantaranya yaitu sarang burung, papan kayu hati, papan kayu kupu-kupu, tangan raksasa, jembatan cinta, ayunan ekstrem, hammock, dan masih banyak lagi.

Untuk wisata yang menantang adrenaline, pengunjung tidak perlu khawatir sebab sudah disediakan peralatan dengan standart kemanan yang tinggi.

Rumah Pohon

taman wisata pabangbon leuwiliang bogor memiliki salah satu spot foto yang tebruat dari rangkian kayu yang disusun diatas pohon atau yang biasa disebut dengan tree house. Tempat ini memiliki bentuk memanjang seperti jembatan dan diapit oleh dua pohon pinus yang berada di sekitaranya.

Tempat ini sangat cocok digunakan untuk berfoto maximal 5 orang. Disini pengunjung dapat berfoto dengan latar belakang pemandangan perbukitan hijau yang sangat indah.

Sepeda Layang

Panorama Pabangbon Bogor: Lokasi, Rute, dan Harga Tiket
Wisata Bogor Leuwiliang (Image Source: Instagram)
Nah bagi kamu yang gemar dengan spot foto yang ekstrem. Kamu juga bisa mencoba mengendarai sepeda diatas kawat besi. Kamu akan melintas jurang yang terbentang diantara pepohonan pinus. Namun kamu tidak perlu khawatir, sebab spot foto ini sudah dilengkap dengna pengaman yang sudah berstandart.

Gardu Pandang

Tak jauh dari rumah pohon, terdapat spot foto yang berada di dekat tebing. Spot ini biasa digunakan oleh wisatawan sebagai spot foto. Pemandangan utama dari spot foto ini berupa pegunungan dan pepohonan hijau yang berada di belakangnya.

Untuk menuju ke spot foto ini, wisatawan harus melewati jembatan kayu terlebih dahulu. Namun spot foto hanya dapat digunakan oleh 2 orang saja karena tidak terlalu luas.

Wisata Dekat Panorama Pabangbon

Panorama Bukit Bintang Bogor

Panorama Bukit Bintang merupakan destinasi wisata alam bogor yang memiliki berbagai spot foto Instagramable. Nah bagi kamu yang sedang mencari spot foto Instagramable dengan latar belakang pemandangan alam, tempat ini sangat direkomendasikan untuk kamu kunjungi.

Alamat Panorama Bukit Bintang berada di Cibeber II, Leuwiliang, Bogor, Jawa Barat.

Curug Love

Curug Love merupakan wisata air terjun bogor yang cukup unik. Pasalnya curug ini memiliki bentuk seperti hari. Biasanya masyarakat setempat menyebutnya dengan Curug Catang atau Curug Leuwi Cateng.

Alamat Curug Love berada di Bantar Karet, Nanggung, Bogor, Jawa Barat.
Nah sekian artikel dari yanacircle.com tentang wisata bukit pabangbon bogor yang bisa kamu kunjungi kapan saja.

Informasi Penting: Harga tiket masuk dapat berubah setiap waktu terutama saat musim liburan hari besar. Oleh sebab itu dapatkan informasi lebih lanjut dari situs resmi wisata.

Posted

in

by

Tags:

Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *