Pantai Nguyahan Gunung Kidul: Lokasi, Rute, dan Harga Tiket

Pantai Nguyahan Gunung Kidul

Pantai Nguyahan Harga Tiket: Rp10.000 Jam Buka: 08.00 – 18.00 No. Telepon: Alamat: Kanigoro, Saptosari, Gunung Kidul, Daerah Istimewa Yogyakarta, Indonesia, 55881.

Pantai Nguyahan – Yogyakarta merupakan salah satu provinsi yang menyimpan banyak tempat wisata. Kota yang mendap julukan dengan kota budaya ini memiliki berbagai wisata mulai dari wisata budaya, wisata kuliner, dan wisata alam. Bergeser ke timur terdapat daerah yang menyimpan wisata pantai yang cukup mempesona, daerah tersebut bernama Gunung Kidul.

Pantai Nguyahan merupakan pantai yang lokasinya cukup tersembunyi dengan pesona alam yang memukau. Saat berkunjung ke objek wisata ini, wisatawan akan disuguhkan dengan pemandangan alam berupa tebing karang dan pasir berwarna putih yang sangat indah.

Pantai Nguyahan Gunung Kidul: Lokasi, Rute, dan Harga Tiket
Gambar Pantai Nguyahan (Source : Instagram)

Mungkin banyak wisatawan yang bingung, mengapa wisata ini dinamakan dengan nguyahan. Sejarah Pantai Nguyahan sendiri berawal pada saat zaman belanda menduduki indonesia. 

Pantai ini terkenal dengan kawasan penghasil garam terbaik di indonesia. Jadi asal Nguyah berasal dari bahasa jawa yang berarti Garam. Maka tidak heran mengapa pantai ini dinamakan nguyahan oleh masyarakat sekitar.

Baca Juga : Pantai Slili Gunung Kidul, Pesona Pasir Putih yang Menawan

Lokasi Pantai Nguyahan

Wisatawan yang akan berkunjung ke wisata ini harus menempuh perjalanan yang cukup jauh. Tapi tenang, untuk akeses menuju lokasi wisata sudah dapat dilalui menggunakan kendaraan bermotor maupun kendaraan pribadi.

Alamat Pantai Nguyahan berada di Desa Kanigoro, Kecamatan Saptosari, Kabupaten Gunung Kidul, Yogyakarta.

Rute Menuju Pantai Nguyahan

Wisatawan yang sedang berada dipusat kota jogja dapat menggunakan rute ini untuk menjangkau lokasi wisata. Pertama, arahkan kendaraan anda menuju Saptosari Pasar Truwono, kemudian setibanua di Kanigoro, anda akan menemukan lokasi wisata.

Bagi anda yang ingin menuju ke objek wisata, sebaiknya menggunakan kendaraan pribadi seperti mobil atau motor, karena belum tersedianya angkutan umum yang menuju ke objek wisata.

Perjalanan dari pusat kota jogja menuju pantai nguyahan gunung kidul menempuh perjalanan sejauh 75 kilometer dan membutuhkan waktu perjalanan kurang lebih 1 jam 30 menit dengan kondisi lali lintas normal.

Baca Juga: Pantai Ngobaran Jogja: Lokasi, Rute, dan Harga Tiket

Harga Tiket Masuk Pantai Nguyahan

Wisatawan yang ingin menikmati suasana pantai berpasir putih tidak perlu merogoh kocek terlalu dalam untuk pergi ke bali. pasalnya wisata ini tidak kalah menarik untuk disambangi. Pengunjung yang akan memasuki pantai nguyahan wonsari akan di kenakan tiket masuk sebesar Rp10.000 per orang.

Sedangkan wisatawan yang menggunakan kendaraan bermotor akan dikenakan biaya parkir sebesar Rp2.000 dan Rp5.000 untuk kendaraan pribadi atau mobil.

Fasilitas Pantai Nguyahan

Selain memiliki panorama yang indah, wisata ini juga memiliki beberapa fasilitas yang dapat anda gunakan. Pengelola wisata berpesan supaya pengunjung tetap menjaga fasilitas yang tersedia dan membuang sampah hasil liburan ketempatnya. beberapa fasiltias tersebut diantaranya:
  • Tempat pakir
  • Kamar mandi
  • Mushola
  • Gazebo
  • Payung 
  • Warung makan

Jam Buka Pantai Nguyahan

Berbeda dengan wisata pantai digunung kidul lainya, pantai ini buka mulai dari pukul 08.00 sampai dengan 18.00. 

Bagi wisatawan yang berasal dari luar daerah bisa mengunjungi pantai ini pada saat jam tersebut, jika anda tiba lebih dari jam oprasional bisa menyewa penginapan di sekitar pantai nguyahan wonosari.

Daya Tarik Pantai Nguyahan

Pesona Keindahan Pantai

Pantai Nguyahan Gunung Kidul: Lokasi, Rute, dan Harga Tiket
Pantai Nguyahan Yogyakarta (Image Source: alodiatour.com)
Pantai ini memang tidak terlalu luas seperti pantai pada umumnya, wisata yang berda dipelosok ini memliki pemandangan yang sangat indah. Dengan dihiasi bebatuan karang dengan berbagai bentuk. Keberadaan batuan karang juga berfungsi sebagai penghalang ombak alami.

Selain itu, pantai ini juga memiliki pasir putih yang sangat bersih, wisata ini sangat cocok bagi anda yang sudah mempunyai anak kecil. anda bisa mengajak mereka untuk bermain pasir disekitar bibir pantai.

Hembusan angin dan deburan ombak membuat suasana lebih seri, anda tidak perlu lari untuk menghindar karena kondisi ombak yang relatif kecil. Setelah menikmati keindahan pantai, anda juga bisa bersantai di pinggiran dengan menggunakan payung besar.

Sambil bersantai menikmati deburan ombak, anda juga bisa membeli makanan ringan di warung yang berada di sekitar objek wisata. Dengan bersantai membuat liburan anda semakin berkesan.

Perbukitan Karang

Jika anda mengamati dengan teliti, pantai ini diampit oleh dua perbukitan karang sekaligus. Perbukitan tersebut ditumbuhi oleh pepohonan hijau yang menambah kesan alami. 

Wisatawan juga diperbolehkan untuk menaiki bukit tersebut dengan berjalan kakai melewati jalan yang sudah disediakan. Dari puncak bukit, anda dapat melihat pemandangan yang indah serta hembusan angin laut yang terasa segar.

Tidak hanya itu saja, dipuncak bukit juga terdapat gardu yang bisa anda gunakan untuk berfoto. Puncak ini sangat cocok buat anda yang ingin mendapatkan pemandangan sunset yang sangat cantik.

Camping Ground

Selain menikmati pantai dengan bermain air, pengunjung juga dapat melihat pemandangan malam dengan bercamping. Dengan mendirikan tenda disekitar pantai, anda dapat melihat pemandangan sekitar laut yang indah, jika sedang beruntung, anda juga dapat melihat pemandangan mlkyway.

Bagi anda yang ingin camping, sebaiknya membawa peralatan camping sendiri dari rumah. Karena ditempat ini pengelola wisata belum menyediakan tempat persewaan peralatan camping.

Anda dapat menikmati susana malam di tepi pantai yang sangat syahdu, apalagi jika cuaca sedang cerah. Tentu akan menjadi liburan yang sangat berkesan.

Aktivitas Memancing

Siapa sangka pantai ini juga menjadi spot yang bagus untuk memancing. Keberadaan bebatuan karang dipinggir pantai membuat banyak biota laut yang bersembunyi di antara celah-celah batu. 

Tips Berwisata di Pantai
  • Selalu memperhatikan anak-anak saat bermain
  • Selalu menjaga kebersihan pantai dengan membuang sampah pada tempatnya.
  • Bagi anda yang tidak terbiasa dengan cuaca panas bisa menggunakan sunblock atau sunsecreen untuk menghindari sinar matahari secara langsung.
  • Membawa perlengkapan seperti topi dan kacamata hitam untuk mengindari sinar matahari secara langsung.
  • Membawa alat seperti kamera atau hp untuk menabadikan moment spsesial.

Wisata Dekat Pantai Nguyahan

Pantai Wediombo

Pantai Wediombo merupakan salah satu pantai yang masih satu kawasan dengan Pantai Jungwok. Pantai ini memiliki pemandangan karang yang eksotis dengan laguna yang berada di sekitarnya.  Gugusan karang dapat anda temukan saat air sedang surut atau pada saat pada saat pagi hingga sore hari.

Alamat Pantai Wediombo berada di Pendowo, Jepitu, Girisubo, Gunung Kidul, Yogyakarta.

Pantai Nglambor

Pantai Nglambor merupakan salah satu pantai dengan fasilitas Snorkeling. Wisatawan dapat mencoba aktivitas Snorkeling. Untuk pemandangan bawah lautnya sudah tidak perlu diragukan lagi, terbukti dengan aktivitas ini banyak wisatawan yang mengunjungi pantai nglambor.

Alamat Pantai Nglambor berada di Dusun Ngandong, Desa Purwodadi, Kecamatan Tepus, Gunung Kidul, Yogyakarta.

Penutup
Berikut diatas merupakan artikel dari yanacircle.com tentang wisata pantai nguyahan gunung kidul. Bagi anda yang bosan dengan pantai, bisa mengunjungi tempat wisata di gunung kidul lainya. Tetap menjaga protokol kesehatan dengan menggunakan masker, menjaga jarak dan mencuci tangan. Selamat berlibur.

Informasi Penting: Harga tiket masuk dapat berubah setiap waktu terutama saat musim liburan hari besar. Oleh sebab itu dapatkan informasi lebih lanjut dari situs resmi wisata.

Posted

in

by

Tags:

Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *