Svargabumi Borobudur: Lokasi, Rute, dan Harga Tiket

Svargabumi Borobudur Harga Tiket: Rp15.000-Rp30.000 Jam Buka: 24 Jam No. Telepon: 0821-8088-8617  Alamat: Jl. Borobudur-Ngadiharjo, Sawah, Borobudur, Kec. Borobudur, Magelang, Jawa Tengah, Indonesia, 56553.

Svargabumi Borobudur – Magelang merupakan salah satu daerah yang terkenal dengan tempat wisata yang bagus seperti Candi Borobudur. Nah, salah satu tempat wisata di Magelang yang harus kamu kunjungi saat berada di kota bunga ini yaitu Svargabumi Borobudur.

Svargabumi Borobudur Magelang merupakan tempat wisata terbaru di Magelang. Wisata ini ramai menjadi perbincangan di media sosial terutama Instagram. Hal itu karena tempat ini memiliki daya tarik berupa spot foto Instagramable yang keren.

Tempat Wisata Svargabumi Borobudur (Image Source: Instagram)

Tempat wisata ini menyajikan keunikan berupa tempat foto di tengah sawah yang hijau. Selain itu, tempat wisata ini berhasil memadukan antara budaya modern dengan destinasi wisata tradisional yang sangat menarik.

Baca Juga: Punthuk Mongkrong: Lokasi, Rute, dan Harga Tiket 

Lokasi Svargabumi Borobudur

Alamat Svargabumi Borobudur berada di Jl. Borobudur-Ngadiharjo, Sawah, Borobudur, Magelang, Jawa Tengah.

Rute Menuju Svargabumi Borobudur

Jalan menuju Svargabumi Borobudur cukup mudah diakses karena sudah beraspal dan lokasinya juga yang berada di pusat Kota Magelang. Selain itu, wisata ini hanya berjarak sekitar 1,5 kilometer saja dari Candi Borobudur. Lokasi wisata juga dapat ditemukan menggunakan Google Maps.

Pertama, arahkan kendaraan menuju Jl. Pajang muju Jl Pajang I. Kemudian menuju Jl. Magelang – Yogyakarta dan Jl Soekarno Hatta ke Jl. Badrawati di Borobudur. Arahkan kendaraan menuju Jl. Borobudur – Ngadiharjo dan kamu akan sampai di lokasi wisata.

Baca Juga: Punthuk Kendil: Lokasi, Rute, dan Harga Tiket

Harga Tiket Masuk Svargabumi Borobudur

Wisatawan yang akan memasuki wisata magelang ini akan dikenakan tiket masuk dengan harga tiket yang cukup murah. Dengan membayar satu tiket saja, pengunjung tidak perlu mengeluarkan biaya tambahan lagi untuk foto.

TIKET MASUK SVARGABUMI
Harga Tiket Masuk (Dewasa) Rp 3.000
Harga Tiket Masuk (Anak-Anak) Rp 10.000
Parkir Motor Rp 3.000
Parkir Mobil Rp 7.000

NB: Jam buka Svargabumi Borobudur setiap hari Senin – Minggu pada jam 08.00-17.00 WIB.

Fasilitas Svargabumi Borobudur

Tempat ini memiliki fasilitas yang cukup luas. Selain dapat bersantai, pihak pengelola juga menyediakan beberapa spot foto Instagramable dengan latar belakang pemandangan hamparan sawah hijau yang sangat indah. Beberapa fasilitas yang ada di anataranya sebagai berikut:
  • Tempat parkir
  • Cafe
  • Wifi
  • Mushola
  • Toilet
  • Spot foto

Hotel Dekat Svargabumi Borobudur

  • Gopalan Borobudur
  • Sarasvati Borobudur Hotel
  • Khanaya Hotel & Cafe
  • Hotel Cempaka Villa 2 Borobudur

Daya Tarik Svargabumi Borobudur

Panorama Sawah

Svargabumi Borobudur: Lokasi, Rute, dan Harga Tiket
Taman Svargabumi Borobudur (Image Source: Instagram)
Svargabumi Magelang dibangun diatas lahan seluas 3 hektar. Sawah ini merupakan sawah penduduk setempat yang sengaja di sewa. Beberapa spot foto sengaja dibuat agar tidak merusak keindahan sawah. Spot foto ini justru menjadi daya tarik karena memiliki pemandangan alami.

Meski hanya disewa, namun para petani tetap mendapatkan hasil panen sendiri. Bagi kamu yang pertama kali mengunjungi tempat ini jangan heran jika terdapat petani yang sedang bekerja di tengah sawah. Para petani juga sangat berjasa dalam menjaga sawah agar tetap indah dan enak dipandang.

Spot Foto Instagramable

Svargabumi Borobudur: Lokasi, Rute, dan Harga Tiket
Svargabumi Borobudur Menu (Image Source: Instagram)
Wisata Sawah Svargabumi Magelang menawarkan berbagai spot foto yang sangat kental dengan nuansa pedesaan. Keberadaan sawah yang hijau menjadi daya tarik tersendiri bagi wisatawan karena memiliki latar belakang yang begitu alami dan menawan.

Berbagai spot foto dapat kamu temukan di tempat ini. Semua spot foto dapat dinikmati tanpa mengeluarkan biaya tambahan lagi. Wisata Svargabumi juga menjadi salah satu tujuan para fotografer hingga foto pre-wedding.

Tempat Santai

Wisata ini sangat cocok untuk kamu kunjungi bersama teman hingga keluarga. Terdapat beberapa spot foto yang memiliki area cukup luas sehingga dapat digunakan bersama-sama. Selain itu terdapat juga beberapa spot foto melayang yang sangat cocok digunakan untuk bersantai.

Mengabadikan momen dengan keluarga dan orang terdapat tentu akan menjadi liburan yang sangat menyenangkan.

Wisata Dekat Svargabumi

Punthuk Setumbu
Punthuk Setumbu merupakan salah satu destinasi tempat wisata di magelang terbaru. Meski hanya sebuah bukit, namun tempat ini memiliki panorama alam yang indah serta udara yang sangat sejuk. Dari sini wisatawan juga dapat menikmati keindahan Candi Borobudur.

Alamat Puthuk Setumbu berada di Kurahan, Karangrejo, Kec. Borobudur, Magelang, Jawa Tengah.

Wisata Candi Borobudur

Candi Borobudur merupakan salah satu wisata yang sangat terkenal di Indonesia. Candi ini dibangun pada masa Dinasti Syailendra pada kisaran tahun 780 sampai 840 masehi dan menjadi salah satu ikon pariwisata Indonesia.

Alamat Candi Borobudur berada di Jl. Badrawati, Borobudur, Kec. Borobudur, Magelang, Jawa Tengah.

Sekian artikel dari yanacircle.com tentang wisata svargabumi magelang borobudur.

Informasi Penting: Harga tiket masuk dapat berubah setiap waktu terutama saat musim liburan hari besar. Oleh sebab itu dapatkan informasi lebih lanjut dari situs resmi wisata.

Posted

in

by

Tags:

Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *