Sukageuri View: Lokasi, Rute, dan Harga Tiket

Sukageuri View Harga Tiket: Rp15.000 Jam Buka: 08.00-18.00 No. Telepon: Alamat: Jl. Palutungan, Cisantana, Cigugur, Kuningan, Jawa Barat, Indonesia, 45552.

Sukageuri View – Kuningan merupakan salah satu daerah di Jawa Barat yang memiliki berbagai wisata alam yang menyenangkan. Daerah ini juga bisa menjadi alternatif tujuan wisata setelah Lembang, Bandung. Salah satu tempat wisata kuningan terbaru yaitu Sukageuri View.

Sukageuri View Kuningan merupakan objek wisata alam dari ketinggian. Wisata ini mirip dengan Punthuk Setumbu yang berada di Magelang. Selain ketinggian, wisatawan juga dapat mencoba berbagai spot foto yang menarik.

Sukageuri View: Lokasi, Rute, dan Harga Tiket
Wisata Alam Sukageuri View (Image Source: Instagram)

Lokasinya yang berada di kaki Gunung Ciremai membuat tempat ini memiliki udara yang sangat sejuk. Selain itu juga terdapat berbagai wahana permainan yang siap menghibur para wisatawan. Tidak salah jika tempat ini menjadi wisata favorit di Kuningan.

Baca Juga: Telaga Nilam Kuningan: Lokasi, Rute, dan Harga Tiket

Lokasi Sukageuri View

Alamat Sukageuri View berada di Jl. Palutungan, Cisantana, Cigugur, Kuningan, Jawa Barat.

Rute Menuju Sukageuri View

Jalan menuju Sukageuri View cukup bagus karena sudah beraspal dan terdapat papan penunjuk arah. Untuk sampai di tempat wisata kuningan terbaru ini, kamu bisa menggunakan kendaraan pribadi. Bagi kamu yang tidak membawa kendaraan pribadi bisa menggunakan motor atau memanfaatkan jasa sewa mobil.

Bagi kamu yang berada di Kota Cirebon, kamu bisa menggunakan rute Cilimus-Cirebon dengan waktu perjalanan kurang lebih 1 setengah jam. Sedangkan kamu yang berangkat dari kuningan bisa menggunakan jalur menuju Desa Cisantana Cigugur.

Baca Juga: Curug Bangkong Kuningan: Lokasi, Rute, dan Harga Tiket

Harga Tiket Masuk Sukageuri View

Menikmati panorama alam dari perbukitan merupakan hal yang sangat menyenangkan. Wisatawan yang akan menikmati pemandangan dari Sukageuri View tidak mengeluarkan biaya yang mahal. Sebab wisatawan akan dikenakan biaya tiket masuk yang cukup terjangkau.
TIKET MASUK SUKAGEURI VIEW
Harga Tiket Masuk (HTM) Rp 15.000
Parkir Motor Rp 3.000
Parkir Mobil Rp 7.000

NB: Wisata Sukageuri View buka setiap hari Senin – Minggu pada jam 08.00-18.00 WIB.

Fasilitas Sukageuri View

Berbicara soal fasilitas tempat wisata kuningan ini memiliki fasilitas yang sangat lengkap. Pihak pengelola telah menyediakan berbagai fasilitas diantaranya sebagai berikut:
  • Tempat parkir
  • Mushola
  • Toilet
  • Warung
  • Gazebo
  • Wahana
  • Camping area
  • Spot foto

Daya Tarik Sukageuri View

Camping Area

Sukageuri View: Lokasi, Rute, dan Harga Tiket
Camping Sukageuri View (Image Source: Instagram)
Bagi kamu yang ingin merasakan menikmati suasana alam Sukageuri View saat malam hari disini juga sudah tersedia camping area. Wisatawan bisa membawa peralatan camping tersendiri atau bisa juga menyewa di pihak pengelola wisatawan dengan harga sewa yang cukup beragam.

Tidak hanya untuk kalangan anak muda saja, wisatawan juga bisa mengajak keluarga untuk berkemah. Beberapa ada juga yang membawa anak-anak. Hal ini sangat memungkinkan karena lokasinya juga mudah untuk dicapai oleh semua orang.

Panorama Alam

Sukageuri View: Lokasi, Rute, dan Harga Tiket
Sukageuri View Instagram (Image Source: Instagram)
Pemandangan saat pagi maupun sore hari menjadi daya tarik tersendiri bagi wisatawan. Dimana saat pagi hari, wisatawan dapat melihat pemandangan sunrise. Untuk menikmati pemandangan ini, wisatawan bisa datang lebih awal mulai pukul 5 pagi atau sehabis subuh.

Wisatawan dapat melihat sinar matahari yang berwarna kuning dari arah timur. Warna kuning keemasan hingga matahari mulai muncul. Sedangkan saat sore hari, wisatawan dapat melihat pemandangan matahari tenggelam dari arah barat. Tidak hanya itu, wisatawan juga dapat melihat pemandangan Kota Kuningan dengan sangat jelas.

Spot Foto Instagramable

Sukageuri View: Lokasi, Rute, dan Harga Tiket
Sukageuri view palutungan (Image Source: Instagram)
Untuk mendapatkan foto yang indah dan instagramable, terdapat beberapa spot foto yang sudah disediakan oleh pihak pengelola. Diantaranya adalah salah satu spot foto favorit berupa rumah pohon yang terbuat dari bambu, dengan sekitarnya terdapat hiasan seperti rajutan.

Terdapat juga spot foto berbentuk bulan sabit, dimana wisatawan juga dapat duduk di bagian cekungan. Ada juga spot foto berupa jembatan yang memiliki bentunk melengkung panjang. Biasanya wisatawan datang bersama pasangan untuk berfoto di spot foto yang satu ini.

Kolam Renang Sukageuri View

Kawasan wisata alam kuningan ini juga terdapat kolam renang yang bernama Kolam Renang Sukageuri View. Terdapat kurang lebih 3 kolam renang yang lokasinya berdampingan. Posisi kolam renang juga sangat unik karena berada di lereng bukit dengan desain yang menarik serta dilengkapi ornamen-ornamen.

Banyak wisatawan yang membawa anak untuk bermain di kolam renang yang satu ini. Wisatawan dapat berenang sambil menikmati pemandangan Gunung Ciremai yang begitu indah. Untuk menikmati kolam renang ini wisatawan akan dikenakan biaya tambahan.

Wisata Dekat Sukageuri View

Curug Putri Palutungan

Curug Putri Palutungan atau yang biasa disebut dengan Air Terjun Putri Palutungan merupakan salah satu wisata air terjun di kuningan. Curug ini memiliki air terjun dengan ketinggian kurang lebih 20 meter. Curug ini juga terkenal dengan pemandangan alamnya yang sangat indah.

Alamat Curug Putri Palutungan berada di Cisantana, Cigugur, Kuningan, Jawa Barat.

Curug Landung

Curug Landung sendiri merupakan nama yang berasal dari bahasa sunda yang berarti air mengalir. Curug ini memiliki ketinggian air terjun sekitar 30 meter dan menjadi salah satu air terjun tertinggi di Kuningan. Tempat ini juga dipenuhi dengan spot foto yang menarik dan Instagramable.

Alamat Curug Landung berada di Cisantana, Kec. Cigugur, Kuningan, Jawa Barat.

Berikut diatas artikel dari yanacircle.com tentang wisata sukageuri view kuningan jawa barat.

Informasi Penting: Harga tiket masuk dapat berubah setiap waktu terutama saat musim liburan hari besar. Oleh sebab itu dapatkan informasi lebih lanjut dari situs resmi wisata.

Posted

in

by

Tags:

Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *